Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membaca Not Angka Lengkap dan Mudah

Ada beberapa keuntungan saat seseorang punya kemampuan bisa membaca not angka, atau bisa membaca penulisan musik lainya, sepert not balok atau TAB.
Beberapa keuntungan kalo kita dapat membaca not angka, diantaranya adalah, pertama kita dapat memainkan sebuah komposisi musik yang ditulis dengan not angka, dimana sebelumnya kita tidak mengetahui lagu tersebut.
Dengan kemampuan bisa membaca not angka kita akan bisa memainkannya sekaligus juga jadi mengetahui lagu tersebut dengan cara membaca not angka nya..

Kedua, kita bisa menuangkan karya kita kedalam bentuk partitur penulisan not angka, hingga orang lain dapat memainkan karya kita, tentunya orang memainkanyapun harus bisa membaca not angka pula.
Dan masih banyak manfaat yang didapatkan, bila kita bisa membaca not angka.
Bagi sahabat yang belum memahami dan belum bisa cara membaca not angka mari kita bahas tentang cara membaca not angka,

Not angka penulisannya digambarkan dengan simbol-simbol tertentu.
Beberapa simbol terpernting dari penulisan not angka dan cara membaca not angka adalah.
1. Saat membaca not angka rangkain tinggi rendah nadanya atau melodis, disimbolkan dengan urutan angka dari 1 sampai 7, dan masing-masing angka punya penamaan, ( lihat gambar 1).

Ada beberapa keuntungan saat seseorang punya kemampuan bisa Cara Membaca Not Angka Lengkap dan Mudah
Gambar 1. not angka satu oktaf berikut penamaan tiap angkanya..

Jika diperhatikan gambar urutan angka diatas ada angka yang sama, yaitu angka satu, namun angka satu yang kedua bertitik diatas, hal itu artinya angka satu yang kedua nadanya lebih tinggi satu oktaf dari angka satu sebelumnya. Nada yang lebih rendah not angkanya masing-masing bertitik dibawah, nada pertengahan not angka tidak bertitik, dan not angka yang mempunyai nada lebih tinggi masing-masing berititik di atas not angka tersebut. ( lihat gambar 2)

Ada beberapa keuntungan saat seseorang punya kemampuan bisa Cara Membaca Not Angka Lengkap dan Mudah

Gambar 2. not angka beberapa oktaf, ditandai tanda titik dibawahnya, tidak bertitik dan bertitik diatasnya.

2. Saat membaca not angka simbol rithmik atau durasi nilai setiap not, lama sebentarnya saat kita membaca not angka tsbt disimbolkan dengan beberapa symbol, tanda titik dibelakang not angka, atau berupa garis di atas not angka tsbt, lebih jelas lihat gambar berikut keterangannya.

Not angka dibawah ini mempunyai nilai empat ketuk, 3 titik setelah simbol not menyatakan tambahan nilai 3 ketukan, satu titik nilainya satu ketuk.
Ada beberapa keuntungan saat seseorang punya kemampuan bisa Cara Membaca Not Angka Lengkap dan Mudah


Not angka dibawah ini mempunyai nilai masing-masing dua ketuk, satu titik setelah simbol not menyatakan tambahan nilai satu ketuk.
Ada beberapa keuntungan saat seseorang punya kemampuan bisa Cara Membaca Not Angka Lengkap dan Mudah


Not angka dibawah ini mempunyai nilai satu ketuk tiap notnya, kalo di not balok disebut not seperempat.
Ada beberapa keuntungan saat seseorang punya kemampuan bisa Cara Membaca Not Angka Lengkap dan Mudah


Not angka dibawah ini mempunyai nilai masing-masing setengah ketuk, atau tiap ketuk ada dua not.
Ada beberapa keuntungan saat seseorang punya kemampuan bisa Cara Membaca Not Angka Lengkap dan Mudah


Not angka dibawah ini mempunyai nilai masing-masing satu ketuknya seperempat ketuk, atau tiap satu ketuknya ada empat not.
Ada beberapa keuntungan saat seseorang punya kemampuan bisa Cara Membaca Not Angka Lengkap dan Mudah



Masih ada element lainnya saat membaca not angka seperti garis pemisah birama, tanda birama, tanda legato.

3. Rest atau tanda istirahat, simbol untuk not tidak dibunyikan dari cara membaca not angka tandanya digambarkan dengan simbol angka 0,


Ada beberapa keuntungan saat seseorang punya kemampuan bisa Cara Membaca Not Angka Lengkap dan Mudah
Not ini nilai durasinya hanya satu ketuk, karena di ikuti tiga buah angka 0, artinya setelah membunyikan do berikutnya istirahat tiga ketuk atau not tidak dibunyikan selama tiga ketuk.

Not angka dapat dimainkan dengan beberapa cara, bisa dengan cara menyanyikannya dengan suara kita, atau dimainkan memakai alat musik tertentu seperti alat musik gitar, suling, piano atau alat musik lainya, dan bagi sahabat yang mau mencoba belajar cara membaca not angka memakai alat musik suling, silahkan kunjungi cara memainkan suling dengan membaca not angka atau mau mecoba memakai alat musik gitar silahkan kunjungi cara membaca not angka dengan gitar.
Juga bagi sahabat yang mau belajar cara membaca not angka dengan contoh lagu lebih beragam bisa memilih lagu sesuai selera sahabat di label Not Angka Lagu Pop Indonesia,
Atau sebagai media belajar pemula, silahkan sahabat mencoba not angka lagu anak-anak yang lebih mudah untuk dipelajari, silahkankan kunjungi label Not Angka Lagu Anank-anak.

Demikian postingan cara membaca not angka, mudah-mudahan mudah dipahami. Supaya lebih jelas lagi cara membaca not angka ini, saya sertakan juga contoh partitur Not Angka Lagu My heart Will Go On.( Gambar 3 dibawah ), saya jelaskan bagian-bagian berikut simbol simbol lainya, sahabat juga bisa mengunjungi postingan lagu tersebut.
Ada beberapa keuntungan saat seseorang punya kemampuan bisa Cara Membaca Not Angka Lengkap dan Mudah
Gambar 3, contoh partitur lagu memakai penulisan not angka.
Keterangan masing-masing urutan angka dari symbol symbol dipartitur yang dilingkari;
1. Dibagian ini biasanya tertulis judul.
2. Disini menerangkan tanda birama, kunci nada dasar dan tempo.
3. Diposisi ini biasanya ditulis keterangan pencipta atau penyanyi.
4. Garis tegak lurus ini disebut garis birama, yang memisahkan masing-masing birama.
5. Birama atau bar, tiap ruang diantara garis-garis birama.
6. Tanda ulang, pengulangan bisa dari awal atau dari tanda-tanda tertentu.
7. Tanda bahwa pengulanganya dari tanda ini
8. Garis tegak lurus dua buah, dan yang satunya lebih tebal artinya tanda akhir lagu.

Selamat mencoba belajar cara membaca not angka semoga bermanfaat.

Sumber http://sahabatkuseni.blogspot.com/